Sungguh mengesankan setelah melihat beberapa tempat yang memiliki air terjernih di dunia.
Begitu jernihnya bahkan ada tempat yang memiliki kadar air termurni hingga 99,994 %.
Inilah tempat-tempat yang memiliki air terjernih di dunia.
Tempat pertama dan kedua ada di Sabah, Malaysia serta Pupu Springs, Selandia Baru.
Berikutnya ada Konigsee di Jerman dan Danau Crater Amerika. Selanjutnya ada Danau Tahoe dan juga Danau Jenny di Amerika. Dan terkahir ada Blue Lake di Selandia Baru. Di video yang di upload EpicVice ini.
Tempat terjernih pertama, ada Sabah di Malaysia.
Pantai-pantai di Sabah memang sangat indah. Selain perairannya yang jernih, di Sabah juga banyak dijumpai terumbu karang. Dari sinilah membuat banyak penyelam yang datang.
Kedua, ada Pupu Springs di Selandia Baru yang memiliki air mata tawar terbesar di Australia. Selain itu air di sini sangat jernih. Begitu jernihnya membuat mata air di cekungan ini diyakini memiliki daya magis untuk penyembuhan oleh Suku Maori.
Berikutnya ada Konigsee di Jerman. Konigsee ini adalah danau alami yang berada di kaki gunung. Airnya yang sangat jernih membuat Konigsee menjadi spot pemandangan yang begitu indah. Menariknya lagi danau yang masih penuh misteri tersebut memiliki suhu yang tetap dingin walau musim panas.
Keempat ada Danau Crater di Amerika Serikat.
Dalam terdalam di Amerika ini memiliki warna yang sngat biru. Kemurnian airnya sendiri paling tinggi se-Amerika karena tidak ada sungai yang masuk dan keluar. Begitu jernihnya kita bisa melihat hingga kedalaman 41 meter.
Masih di Amerika Serikat kita juga bisa mendapati perairan terjernih di Danau Tahoe. Danau purba yang diyakini berusia 2 juta tahun ini memiliki kadar air termurni di dunia mencapai 99,994 %.
Selanjutnya, ada Danau Jenny yang berlokasi di Taman Nasional Grand Teton, Amerika Serikat. Danau ini diperkirakan terbentuk oleh gletser pada 12.000 tahun yang lalu. Nama danau ini sendiri diambil dari wanita Indian Shoshone bermama Jenny yang meninggal karena smallpox di tahun 1876.
Terakhir, ada Blue Lake di Selandia Baru.
Danau yang tepatnya berada di Taman Nasional Nelson Lakes ini merupakan perairan paling jernih di dunia. Begitu jernihnya kita bisa melihat dari jarak pandang 80 meter. Kejernihan air di danau tersebut diyakini berasal dari pertemuan dua danau gleyser.
Video ini dibuat oleh EpicVice, 16 Mei 2018 dan telah ditonton 13,9 juta kali.
Rahasia Tersembunyi Rumah Adat Kalimantan
Kali ini, kita menjelajah Kalimantan. Pulau ini memiliki lima provinsi. Masing-masing provinsi memiliki rumah adat yang berbeda-beda. Termasuk rumah adat kalimantan barat.
Inilah lima rumah adat dari setiap provinsi di Kalimantan:
Rumah Panjang – (Rumah Adat Kalimantan Barat)
Sesuai namanya, bangunan ini berbentuk panjang. Terbuat dari kayu dan berupa rumah panggung. Inilah tempat tinggal khas Suku Dayak yang berada di Kalimantan Barat.
Rumah panjang adalah pusat kehidupan dan gambaran sosial masyarakat Dayak. Saat ini Rumah Panjang hampir punah karena jumlahnya sudah tidak sebanyak dulu.
Rumah Banjar – Kalimantan Selatan
Rumah Banjar atau Rumah Bahari adalah rumah adat khas suku Banjar dan suku Dayak Bakumpai.
Ciri khasnya adalah bangunan itu ada anjung atau sayap di bagian kanan dan kirinya. Itu sebabnya sering juga disebut Rumah Ba’anjung (rumah bersayap).
Rumah Betang – Kalimantan Tengah
Rumah ini banyak terdapat di Kalimantan, dihuni oleh masyarakat Dayak. Rumah Betang biasanya terdapat di sepanjang hulu sungai. Di sanalah pusat pemukiman suku Dayak.
Rumah Betang berbentuk rumah panggung yang dihuni oleh keluarga besar. Oleh kerena itu ukurannya sangat besar, dan muat untuk dihuni oleh 100-150 orang. Banyak banget, ya?
Rumah Lamin – Kalimantan Timur
Panjangnya 300 meter dan lebarnya 15 meter. Rumah ini panjang dan sambung menyambung.
Ciri khasnya adalah terdapat ukiran-ukiran di seluruh bagian rumah, yang sangat bermakna bagi masyarakat Dayak di Kalimantan Timur. Satu bangunan ini bisa dihuni oleh 12-30 keluarga.
Rumah Baloy – Kalimantan Utara
Bangunannya lebih modern. Rumah Baloy adalah tempat tinggal khas suku Tidung di Kalimantan Utara. Konon, Rumah Baloy adalah adaptasi pengembangan dari Rumah Lamin yang dihuni suku Dayak Kenyah di Kalimantan Timur.
Kalau sedang traveling ke pulau tersebut, jangan lupa untuk melihat-lihat kesini ya.
Beberapa fakta menarik
Rumah adat Kalimantan, baik Kalimantan Tengah, Kalimantan Barat, Kalimantan Timur, Kalimantan Selatan, dan Kalimantan Utara pada dasarnya merupakan rumah panjang.
Disebut demikian karena berbentuk persegi panjang dengan bentang amat panjang. Hanya saja rincian model bentuk bangunan dan nama yang diberikan membuatnya terlihat berbeda.
Adapun berikut 5 fakta menarik yang perlu diketahui seputar rumah adat Kalimantan.
Berbeda Wilayah Berbeda Pula Namanya
Kalimantan terbagi menjadi lima provinsi. Kelimanya adalah Kalimantan Tengah, Kalimantan Barat, Kalimantan Timur, Kalimantan Selatan, dan Kalimantan Utara.
Kelima provinsi tersebut memiliki rumah panjang sebagai rumah adat. Hanya saja, beda wilayah beda pula namanya.
- Rumah adat di Kalimantan Tengah disebut rumah Bentang.
- Di Kalimantan Barat disebut rumah Panjang,
- Kalimantan Timur menyebutnya rumah Lamin
- Di Kalimantan Selatan disebut rumah Banjar
- Di Kalimantan Utara disebut rumah Baloy.
Berukuran Panjang dan Merupakan Rumah Panggung
Meski memiliki nama-nama berbeda, tetapi pada dasarnya rumah adat Kalimantan itu sama. Merupakan rumah panjang dari material kayu dan dibuat dengan sistem panggung.
Adapun sebagai pembeda ada beberapa ciri khas yang ditambahkan. Misalnya anjungan atau sayap yang ditambahkan di sisi kanan dan kiri rumah Banjar khas Kalimantan Selatan.
Sedangkan rumah adat Kalimantan Timur memiliki ciri khas ukiran-ukiran unik yang memenuhi seluruh bagian. Material utama bangunan yakni kayu, sehingga memberi daya tarik tersendiri.
Bentang Rumah Lebih dari 100 Meter
Rumah adat Kalimantan yaitu dibuat dengan ukuran panjang atau bentang sangat panjang. Bisa lebih dari 100 meter.
Misalnya di Betang panjangnya mencapai 150 meter, rumah Panjang 186 meter. Rumah lamin bisa mencapai 200 meter. Bahkan ada pula yang dibuat dengan ukuran panjang mencapai 300 meter. Karena itu, bisa dibandingkan betapa luas bangunan adat Kalimantan ini.
Tidak hanya panjang. bangunan juga dibuat sebagai rumah panggung dengan tinggi lebih dari 5 meter dari permukaan tanah.
Dihuni Banyak Keluarga
Rumah adat Kalimantan dibuat amat panjang dan luas karena untuk dihuni banyak anggota keluarga. Sebuah rumah adat Kalimantan bisa menampung puluhan hingga ratusan anggota keluaga.
Hal ini secara tidak langsung menunjukkan tingginya rasa toleransi dan kebersamaan suku-suku di Kalimantan. Ini menjadi gambaran sifat kebersamaan sesama anggota keluarga.
Multifungsi
Sebuah pada umumnya memiliki fungsi utama sebagai tempat berlindung anggota keluarga. Baik dari cuaca atau ancaman yang dirasa membahayakan. Adapun rumah adat Kalimantan memiliki fungsi lebih.
Iapun berfungsi melindungi keluarga dari serangan bintang buas. Juga melindungi serangan suku lain. Model rumah panggung sebagai antisipasi bisa tiba-tiba terjadi banjir.
Selain itu, juga berfungsi sebagai tempat terselenggaranya kegiatan. Diantaranya musyawarah, pertemuan penting, upacara adat, ritual adat, dan sebagainya.