Supir Taksi Online Lawan Begal Hingga Ditembak 10 Kali

Secara ilmiah menjadi korban penembakan sekali saja sudah berujung pada berakhirnya kehidupan.

Namun pernahkah Anda membayangkan ditembak hingga sepuluh kali namun tetap hidup..

Epi Hanapi adalah seorang driver taksi online yang kebetulan melintas di daerah Cileles. Jalur ini memang terkenal cukup rawan kejadian kriminal.

Namun niatnya untuk mencari nafkah tidak terhentikan akibat rawannya sebuah daerah.

Hingga pada suatu malam kejadian naas menimpa bapak Epi yang tidak pernah terpikirkan sama sekali. Komplotan begal menghentikan taksi online yang dikemudikan oleh beliau dalam perjalanan pulang.

Sebagai seorang pekerja jujur tentu saja beliau tetap mempertahankan haknya. Pelaku memang mengancam menggunakan senjata api agar bapak Epi menyerahkan kendaraannya secara sukarela.

Sayangnya keteguhan hati dari pengemudi ini tidak tergoyahkan. Beliau tetap teguh mempertahankan kendaraannya karena menjadi pintu rejekinya. Jika kendaraan tersebut hilang keluarganya di rumah tidak makan.

Setelah beberapa saat melakukan perlawanan akhirnya komplotan kriminal tersebut meletuskan senjata apinya. Tidak hanya satu kali, sepuluh tembakan dilepaskan ke tubuh bapak Epi demi merebut taksinya.

Bagaimana Mungkin Tertembak 10 Kali Tidak Mati

Sepuluh peluru bersarang di tubuh pengemudi taksi online ini. Untung saja, tidak ada tembakan yang mengenai bagian kepala. Mungkin ini yang membuat pengemudi tersebut selamat dari petaka.

Justru para komplotan kriminal merasa takut untuk melanjutkan aksinya karena melihat kehebatan pengemudi. Setelah sepuluh kali terkena tembakan, bapak Epi tetap melakukan perlawanan dan bertahan hidup.

Keyakinan pada tuhan dan niat memberikan nafkah pada keluarga adalah nafas cadangan yang dimiliki pengemudi ini. Tuhan memberikan setitik mukjizatnya karena ketulusan hati dari bapak Epi.

Setelah para oknum kriminal tersebut melarikan diri, beberapa warga memberikan pertolongan. Seketika pengemudi taksi online ini dibawa ke rumah sakit terdekat untuk mendapatkan pertolongan darurat.

Para petugas medis juga merasa kaget bagaimana mungkin seseorang berhasil hidup setelah ditembak sebanyak 10 kali. Memang cerita ini dapat menjadi sebuah inspirasi tersendiri bagi kehidupan.

Anda dapat mendengarkan percakapan langsung antara bapak Epi Hanapi dan Baim di kanal youtube Baim Paula. Video yang ditayangkan sejak tanggal 26 Mei 2021 sudah ditonton sebanyak 2.215.010 juta lebih pemirsa.

Bagi Anda yang penasaran ada baiknya mendengarkan kisah lengkapnya secara langsung. Apabila kesulitan mencari kanal, Anda bisa menggunakan link berikut ini untuk menontonnya


Kesuksesan Itu Harus Diusahakan, Bukan Ditunggu

Betul, kesuksesan itu harus diusahakan. Tidak ada orang yang berhasil meraih kesuksesan dengan cara menunggunya. Kesuksesan itu bukan alat transportasi yang bisa mendatangimu ketika kamu sedang berdiri di halte. Kesuksesan adalah buah kerja keras dari semua yang telah kamu lakukan.

Mungkin kamu sering melihat teman-teman yang sudah sukses. Kamu selalu ingin seperti mereka. Jangan hanya melihat suksesnya, tapi lihatlah juga prosesnya. Temanmu yang sudah sukses itu pasti melalui proses yang panjang. Hari-harinya pasti penuh perjuangan. Kepalanya selalu berisi strategi-strategi untuk mencapai keberhasilan.

Bagaimana dengan kamu? Kamu bisa berkaca dari dia. Sudah sampai mana pencapaianmu dibandingkan dia?

Kamu juga bisa belajar banyak darinya. Cobalah diskusikan rencana-rencana bisnismu. Mintalah pendapatnya dan galilah ilmu sebanyak-banyaknya dari dia.

Kalau dia bisa sukses, seharusnya kamu pun bisa.

Kamu bisa ikuti perjuangannya. Ambil sisi baiknya dan buang sisi buruknya. Kalau dia pernah mengalami kegagalan, pelajarilah kegagalan itu. Mengambil pengalaman orang lain untuk diterapkan pada kehidupanmu, tidak ada salahnya, kok.

Jangan lupa, kombinasikan cara dia dengan caramu, agar bisnismu bisa menjadi lebih maju.

Bukan tidak mungkin suatu saat kamu bisa lebih sukses dari dia.

Pada intinya, kamu harus bekerja keras. Ketekunan dan kesabaran, jangan ditinggalkan. Kalau semangatmu sedang menurun, coba kamu cari motivasi. Tanyakan pada dirimu, semua yang kamu lakukan ini untuk apa? Teruslah mengingat keinginan-keinginanmu yang belum tercapai. Dengan begitu, kamu akan terpacu terus untuk semangat.

Suatu saat nanti, kamu akan merasakan nikmat karena semua keberhasilanmu adalah jerih payah keringatmu sendiri.

Ini Dia Cara Memilih Asuransi Kesehatan YG Baik

Asuransi kesehatan ini merupakan jaminan untuk kesehatan anda. Kita tidak akan pernah tahu bagaimana kondisi kesehatan kita yang akan datiag. Memang tidak seorangpun yang mengharapkan untuk sakit, tapi siapa yang tahu jika suatu saat anda harus tergeletak lemas akibat penyakit yang tidak pernah diharapkan. Untuk mengantisipasi itu semua, kini ada solusi untuk menjamin anda mendapatkan perawatan kesehatan yang layak, dan solusi itu adalah melalui asuransi kesehatan. Meskipun saat ini tidak banyak yang sadar akan pentingnya peran asuransi kesehatan ini, tapi ini merupakan info tentang kesehatan yang pantas untuk anda renungkan.

polis asuransi photo

Photo by asuransiprudentialAll Rights Reserved

Mahalnya biaya kesehatan saat ini menjadi salah satu alasan kenapa asuransi kesehatan itu sangat penting. Biasanya keluarga pasien akan terkejut ketika mengetahui besarnya biaya yang harus dikeluarkan untuk biaya rumah sakit. Di sinilah peran asuransi kesehatan, karena ketika anda sudah mempunyai asuransi ini maka biaya pengobatan akan jauh lebih ringan untuk anda dan keluarga. Kenapa demikian, karena ketika pemegang asuransi sakit maka biaya yang dibutuhkan untuk pengobatan di rumah sakit akan ditanggung oleh pihak asuransi. Sudah bisa kebayang pastinya, betapa berat beban anda ketika sakit anda masih harus memikirkan biaya untuk rumah sakit.

Sayangnya banyak perusahaan asuransi kesehatan yang tidak bisa anda percaya begitu saja, agar lebih aman cobalah untuk memperhatikann cara memilih asuransi kesehatan yang tepat melalui info tentang kesehatan berikut ini;

1. Pastikan bahwa perusahaan memiliki reputasi yang baik

Jangan mudah menerima tawaran asuransi kesehatan dari perusahaan, karena dikhawatirkan hal ini tidak menguntungkan anda tapi justru sebaliknya. Itulah sebabnya, untuk lebih amannya, silahkan anda pastikan terlebih dahulu bahwa perusahaan asuransi kesehatan yang akan anda pilih ini selalu memiliki reputasi yang baik. Cara yang bisa anda lakukan diantaranya adalah mintalah pendapat dari rekan yang pernah berasuransi, lakukan survey, serta memastikan bahwa perusahaan tersebut benar-benar bisa dipercaya.

2. Mengetahui jangkauan pembiayaan dari pihak asuransi

Sebelum anda memutuskan untuk memilih asuransi kesehatan, anda perlu mencermati dan menanyakan secara detail kepada pihak perusahaan mengenai cakupan pembiayaan untuk kesehatan. Apakah cakupan tersebut meliputi rawat inap, rawat jalan, dan lain sebagainya. Selain itu pastikan juga penyakit apa saja yang dicakup oleh pihak asuransi dan penyakit apa saja yang diluar cakupan asuransi, dan lain sebagainya.

3. Perhatikan tempat layanan

Poin yang satu ini sangat penting untuk anda ketahui sebelum anda memutuskan untuk memilih asuransi kesehtan. Ini merupakan salah satu cara memilih asuransi kesehatan karena anda akan mengetahui tempat layanan kesehatan yang bisa dijangkau oleh pihak asuransi. Apakah anda bisa menentukan rumah sakit yang anda mau atau tempat tergantung dari apa yang ditentukan oleh perusahaan.