Laki-laki Ini Coba Mengambil & Membawa Ular Raksasa dari Sungai

Ular raksasa banyak ditemui di daerah Brazil. Beberapa ilmuwan mengadakan perjalanan penelitian untuk menemukan ular ini sekaligus mendokumentasikannya. Video diatas memperlihatkan momen ketika salah seorang ilmuwan melakukan perjalanan tersebut.

Awalnya terlihat suasana sungai yang berada di Brazil. Tidak lama mereka menemukan ular yang sangat besar di pinggir sungai. Salah seorang kru kemudian mengganggu ular besar tersebut dan akibatnya ular bergerak ke tengah sungai. Tidak puas, sang kru juga berusaha menangkap buntut dari ular tersebut.


Pak Saeful Ketika di Cukurin di Bersihin Ganteng Banget, Cocok Jadi Model

Beberapa tahun belakangan memang banyak bermunculan para content creator unik yang mengangkat beberapa isu sosial yang unik dan menarik. Salah satunya adalah Rian channel ini. Mereka mencoba untuk menemukan penderita Skizofrenia dan membantu membersihkan tubuh, memberi makan mengunggahnya pada channel youtube mereka.

Dengan bahasa yang sangat ringan, episode video Rian channel ini mengangkat isu sosial dari penderita ODGJ. Bersama mas Budi, content creator dari Ruang Rasa yang sama-sama bergerak pada sosial eksperimen mencoba membantu seseorang yang bernama Pak Saeful. Penderita ODGJ yang sudah lama berada di situ.

Selain membantu membersihkan tubuh dan memberi makan kepada penderita Skizofrenia tujuannya agar ada keluarga yang tahu dan membawanya pulang kembali. Episode ini sangat menarik karena pak Saeful yang sudah lama berada di daerah bandung hanya diam dan banyak mengundang simpati dari warga sekitar.

Bertahan Hidup dari Pemberian Warga Sekitar

Berawal dari informasi mas Husni yang mengatakan bahwa keberadaannya sudah lama sekitar satu tahun mereka bergerak menuju tempat pak Saeful di daerah Payun. Dari keterangannya Pak Saeful hanya diam dan tidak pernah mengganggu siapa saja. Sehingga menarik rasa iba warga sekitar untuk membantunya memberi makan

Menurut keterangan dari bang Husni, untuk makan sehari-hari pak Saeful bertahan dengan pemberian makan dari warga. Bahkan banyak anak-anak sepulang ngaji memberikan makanan untuknya. Ketika Rian datang juga sempat melihat ada orang yang lewat dan sengaja menaruh makan di dekat pak Saeful dan langsung pergi.

Banyaknya warga yang merasa peduli membuat rian terharu. Ternyata tidak semua orang menganggap keberadaan ODGJ mengganggu. Warga juga ada yang mengatakan bahwa selama ini dia hanya duduk dan tidak pernah berbuat gaduh di daerah tersebut. Hal ini yang membuat warga lebih perhatian terhadap keberadaannya.

Membujuk Pak Saeful agar Mau Dibersihkan

Setelah meilihat kondisi Pak Saeful yang memprihatinkan, rian mencoba untuk berkomunikasi dengannya agar mau dibersihkan. Namun sebelum itu mereka berusaha untuk membujuknya terlebih dahulu dengan berbincang ringan bersama pak Saeful. Menurutnya jika ingin membujuk penderita ODGJ kita harus nurut terlebih dahulu dengan kemauan orang tersebut.

Pendekatan dilakukan dengan menawarkan makanan kepada pak Saeful. Rian juga menyapa kabarnya dan dijawab dengan bahasa sunda, setelah itu mereka mencoba untuk membujuk dengan sebungkus makanan dan menawarkan kepadanya apakah mau dicukur atau mau makan terlebih dahulu.

Setelah meminta izin dan dijawab boleh oleh pak Saeful, tim membersihkan tangan pak Saeful. Saat itu mereka kaget jarinya hitam karena sering tersulur api rokok. Dengan pendekatan persuasif akhirnya pak Saeful nurut dan mau dibersihkan asal makan terlebih dahulu sambil ngobrol santai tentang asal beliau.

Pak Saeful Setelah di Cukur dan Dibersihkan Ternyata Ganteng Banget

10 menit kemudian, mas rian dan mas Budi mulai mencukur rambut mas Saeful, mereka sangat terkesan karena rambutnya gimbal karena bercampur tanah. Untuk mencukurnya mereka menggunakan gunting terlebih dahulu sebelum mesin cukur. Menurutnya, saking lamanya rambut pak Saeful beraroma menyengat dan susah dibersihkan.

Selama proses cukur ini pak Saeful hanya diam dan tidak memberontak sehingga prosesnya lancar. Walaupun sering terhalang karena kondisi rambut yang sudah menggimbal namun dapat dibersihkan bahkan tidak hanya rambut, kumis dan jenggotnya juga dibersihkan, biar ganteng katanya.

Setelah selesai pak Saeful yang tadinya terlihat gimbal menjadi ganteng bahkan cocok untuk model. Selanjutnya mas rian dan tim mengganti pakaiannya dengan yang baru agar tampak bersih. Kegiatan ini ini dilakukan agar ada pihak yang mencari pak Saeful untuk dapat berkumpul dengan keluarganya lagi.